AsikBelajar.Com | Ada syair lagu yang bunyinya begini: “…ketika cinta berbuah duka..mereka tak dapat menerima..padahal cinta tak slalu berbuah..bahagia…”. Dalam perjalanan hidup kita tentunya tidak semua yang dilewati dapat berjalan dengan serba lancar dan sesuai dengan harapan. Kadang realitanya yang didapatkan jauh berbeda dengan keinginan. Bergitu juga dalam menjalani kehidupan percintaan rumah tangga. Kadang rasa cinta itu ada saatnya pasang namun ada juga surut. Pada saat kondisi cinta surut dibutuhkan beberapa tindakan penyelamatan, agar cinta tersebut tidak akan terbang meninggalkan kita. Artikel kali ini memberikan 5 hal yang dapat kamu lakukan, diantaranya…
1. Sabar Menghadapi Masalah/Cobaan:
Kunci menghadapi masalah adalah sabar. Yakinkan dirimu bahwa setiap ada satu kesulitan masalah pasti ada sembilan kemudahan. Dengan berpikir begitu kita menjadi bersemangat. Selain itu kita juga terpacu mencari hikmah yang terkandung dari kesulitan/masalah yang dihadapi bersama.
2. Kenali Inti/Penyebab Masalah:
Usahakan berpikir deduktif, artinya usahakan menginventasisasi beberapa kemungkinan penyebab masalah/kesulitan yang ada, kemudian dari beberapa fakor penyebab tersebut dibuat satu keputusan penyebab tersebut yang paling dominan. Contoh: keputusan akhir ternyata masalah disebabkan oleh faktor ekonomi, dalam hal ini pendapatan yang belum dapat mencukupi kebutuhan sehari-hari.
3. Diskusikan/Bicarakan Dengan Pasangan:
Setelah yakin mengetahui penyebab masalah, bicarakan dengan pasangan untuk mencari jalan keluarnya. Usahakan dalam pembicarakan jangan sampai saling menyalahkan sehingga timbul pertengkaran. Pembicaraan tersebut hendaknya dapat membuat / membantu keluar dari masalah yang ada.
4. Ambil Keputusan Bersama:
Ambilah beberapa keputusan hasil dari pembicaraan masalah yang lagi dihadapi. Dalam mengambil keputusan hendaknya diurutkan dengan skala prioritas pelaksanaannya. Jangan lupa untuk saling memaafkan jika selama ini terjadi kesalahpahaman. Lakukan untuk saling mengakui bahwa kalian sama-sama melakukan kesalahan dan jangan memojokan pasangan Anda.
5. Melaksanakan Keputusan:
Langkah perbaikan yang dilakukan adalah menjalnkan keputusan yang telah diambil bersama. Lakukan hal tersebut dengan penuh tanggung jawab dengan komitmen yang tinggi dan tetap saling mencintai.
Semoga arikel ini bermanfaat. Aamiin.
Leave a Reply