Semua orang selalu bercita-cita ingin mempunyai kehidupan mencapai kesuksesan. Walaupun untuk mencapai hal tersebut tidak semudah membalik telapak tangan. Kesehatan adalah faktor yang sangat penting untuk dapat mencapai kesuksesan itu. Contoh yang jangan dianggap sederhana adalah nyeri pada punggung kita. Anda dapat membayangkan, seandainya ketika lagi asik kerja tiba-tiba badan Anda nyeri menyakitkan. Sudah dapat dipastikan kerja yang sedangkan buat langsung buyar. Anda akan sibuk mengurus pekerjaan yang tidak pokok alias mengurusi rasa sakit yang ada di punggung tersebut.
Biasanya, kehidupan orang dewasa sudah mulai merasakan nyeri pada punggung. Pola hidup dan pola makan yang kita jalankan sangat berpengaruh terhadap kesehatan yang dirasakan badan, termasuk pada kesehatan punggung kita. Rasa nyeri pada punggung merupakan hal sebagai tanda sudah menyiratkan akan adanya keperluan nutrisi untuk kebutuhan tulang dalam tubuh kita. Tubuh akan mengadakan protes dan sakit apabila tidak adanya keseimbangan nutrisi dengan output yang kita kerjakan. Pola hidup dan pola makan yang teratur adalah jawabannya. Seperi tidur yang cukup dengan mengkonsumsi makanan sehat secara teratur dan berkesinambungan.
Berkenaan dengan pola hidup dan pola makan yang dijalankan, sekarang ini banyak susu penyuplai nutrisi kesehatan agar dapat memberikan efek yang baik bagi punggung kita. Sebutlah susu Anlene yang bermanfaat sebagai minuman penambah nutrisi terutama untuk tulang dan mencegah kekurangan kalsium.
Secara terperinci disebutkan yang penulis kutip dari sumber k24klik.com mengatakan bahwa Anlene Activit mengandung dua kali lebih banyak kalsium dibandingkan susu biasa untuk membantu mempertahankan kepadatan mineral tulang dan memelihara struktur inti tulang. Ditambah dengan kandungan vitamin D, Zinc, dan Magnesium yang membantu mengoptimalkan proses mineralisasi tulang dan pembentukan struktur tulang agar tetap kuat. Kenapa hal tersebut terjadi? Apakah tulang tersebut tidak sehat? Bagaimana tulang tersebut sehat? Mari kit abaca uraian artikel kesehatan di bawah ini:
Secara ilmu kesehatan yang dikutip dari awalbros.com menyebutkan bahwa tulang akan terus beregenerasi dari waktu ke waktu. Ini berarti tulang yang telah rapuh akan terganti dengan tulang baru. Saat masih kanak-kanak, tulang kita tumbuh dan mampu memperbarui diri dengan cepat. Pada rentang usia 16-18 tahun, tulang perlahan-lahan akan berhenti tumbuh, sementara massa tulang akan terus bertambah hingga usia akhir 20-an. Namun proses ini melambat seiring dengan pertambahan usia manusia. Secara perlahan, kepadatan tulang akan makin berkurang dan proses ini dimulai sekitar umur 35 tahun.
4 Penyebab Osteoporosis atau Pengapuran Tulang
Disadur dari awalbros.com tentang 4 (empat) penyebab osteoporosis atau pengapuran tulang adalah sebagai berikut:
- Osteoporosis postmenopausal hal ini dapat terjadi karena kekurangan estrogen (hormon utama biasanya ada pada wanita), yang dapat membantu untuk mengatur pengangkutan kandungan zat kalsium ke dalam tulang pada wanita. Biasanya gejala tersebut timbul pada wanita yang usianya di antara 51-75 tahun, tetapi bisa juga bias mulai muncul lebih cepat ataupun lebih lambat. Tidak semua wanita memiliki risiko yang sama untuk menderita osteoporosis postmenopausal, wanita kulit putih dan daerah timur lebih mudah menderita penyakit ini daripada wanita kulit hitam.
- Osteoporosis senilis bisa jadi karena kemungkinan akibat dari kekurangan zat kalsium yang mempunyai hubungan dengan usia dan ketidakseimbangan diantara kecepatan hancurnya tulang dan pembentukan tulang yang baru. Senilis berarti bahwa keadaan ini hanya terjadi pada usia lanjut. Penyakit ini biasanya terjadi pada usia diatas 70 tahun dan 2 kali lebih sering menyerang pada wanita. Penderita osteoporosis senilis dan postmenopausal sering terjadi pada wanita jika dibanding dengan pria. Wanita beresiko pada penyakit ini.
- Osteoporosis sekunder diperkirakan dialami kurang dari 5% penderita osteoporosis, yang disebabkan oleh keadaan medis lainnya atau oleh obat-obatan. Penyakit osteoporosis bisa disebabkan oleh gagal ginjal kronis dan kelainan hormonal (terutama tiroid, paratiroid dan adrenal) dan obat-obatan (misalnya kortikosteroid, barbiturat, anti-kejang dan hormon tiroid yang berlebihan). Penggunaan alkohol yang berlebihan dan merokok bisa memperburuk keadaan osteoporosis.
- Osteoporosis juvenil idiopatik merupakan suatu jenis osteoporosis yang penyebabnya tidak diketahui secara pasti. Namun perlu mendapat perhatian karena hal ini dapat terjadi pada anak-anak dan dewasa muda yang memiliki kadar dan fungsi hormon yang normal, kadar vitamin yang normal dan tidak memiliki penyebab yang jelas dari rapuhnya tulang.
Semoga bermanfaat bagi kita semua.
Leave a Reply